Monday, June 16, 2014

Pengalaman saya selama membuat tulisan karya ilmiah

Tahapan Pembuatan Karya Ilmiah


1. Tahap Persiapan : 

Pada tahap persiapan ini saya mencoba membuat tulisan ilmiah yang berjudul "Pembuatan website kurnia ilahi dengan menggunakan php dan mysql". Aplikasi web ini berisi informasi katalog barang yang terdapat di toko kurnia ilahi yang berupa harga barang, berbagai jenis barang, informasi alamat toko kurnia ilahi itu sendiri dan pembeli dapat membeli barang yang diinginkan secara online dan cepat. Alasan saya membuat karya ilmiah ini karena penjualan yang kurang dan kurang pemasaran. Tujuannya untuk meningkatkan penjualan barang itu sendiri dan menyebar luaskan pemasaran ke masyarakat Jakarta dan dunia.

2. Tahap Pengumpulan Informasi :

Pada tahap pengumpulan informasi ini saya mendapatkan informasi langsung dari pemilik toko sendiri yaitu ayah saya sendiri melalui metode wawancara langsung dan menanyakan ke para pelanggan setia toko tersebut.


3. Tahap Penulisan :

Pada tahap ini saya mengajukan judul yang saya buat ke dosen pembimbing dan Alhamdulillah hasilnya diterima dan dipersilahkan untuk membuat tulisan ilmiah tersebut. Dalam proses penulisan tidaklah mudah, saya harus benar-benar memperhatikan format tulisan dan kata-kata yang digunakan harus formal, tidak boleh menggunakan kata-kata yang tidak sesuai dengan KBBI(bahasa gaul). Draft demi draft pun mulai ditulis dan revisi demi revisi pun saya alami dalam penulisan karya ilmiah ini. Sampai pada akhirnya karya ilmiah ini dapat diterima dan ditanda tangani sebagai tulisan ilmiah yang wajib dipertanggung jawabkan pada sidang kelulusan jenjang Diploma 3. Pada saat sidang, tiba saatnya saya harus mempresentasikan dan mempertanggung jawabkan hasil tulisan saya di depan 4 dosen penguji yang notabene sudah berpengalaman dengan bergelar Doktor. Setelah selesai dipresentasikan, hasilnya cukup memuaskan karena saya dinyatakan LULUS sidang, namun ternyata masih ada yang harus di revisi lagi dari tulisan ilmiah saya.

4. Tahap Evaluasi :

Pada tahap ini saya kembali bergelut dengan draft penulisan saya yang harus di perbaiki karena mendapatkan revisi dari dosen penguji. Disini saya meneliti kembali bagian mana yang harus diperbaiki agar bisa diterima oleh pembaca dengan baik dan sesuai dengan tujuan saya membuat tulisan ilmiah ini. Setelah selesai memperbaiki dan menyempurnakan tulisan ilmiah ini, saya harus kembali berhadapan dengan dosen penguji yang memberikan revisi terhadap penulisan saya. Dan Alhamdulillah tanpa butuh waktu lama tulisan ilmiah saya diterima tanpa ada revisi lanjut dan disetujui layak untuk dipublikasikan.

Demikianlah pengalaman saya selama membuat tulisan karya ilmiah dan Alhamdulillah dapat membantu orang tua saya menghidupkan keluarga tercinta.

No comments:

Post a Comment